Seputarpati.com-Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Kabupaten Pati, Dapil 4, terus memantapkan langkah untuk memenangkan Calon Gubernur Jawa Tengah Andika Perkasa dan Wakil Gubernur Hendrar Prihadi serta Calon Bupati Pati Wahyu Indriyanto dan Wakil Bupati Suharyono.
Dengan menggelar konsolidasi besar-besaran. Yang dihadiri langsung Paslon Bupati Pati dan Wakil Bupati Wahyu Indriyanto- Suharyono.
Konsolidasi ini melibatkan seluruh Ranting, Anak Ranting, Relawan Koordinator Kecamatan (Korcam), Koordinator Desa (Kordes). Berlangsung di Gedung Koperasi KPRI”Harum Mukti” turut Desa Puncakwangi Kecamatan Puncakwangi Kabupaten Pati, Pada Senin (7/10/2024)
Acara yang berlangsung di Gedung Koperasi KPRI”Harum Mukti” ini. penuh sesak dengan antusiasme para pendukung. untuk memenangkan Calon Gubernur Jawa Tengah Andika Perkasa dan Wakil Gubernur Hendrar Prihadi serta Calon Bupati Pati Wahyu Indriyanto dan Wakil Bupati Suharyono. Begitu solid dantidak main-main dalam persiapan menuju kemenangan
Dalam konsolidasi ini, Joko Wahyudi, S.E Anggota DPRD PDI- Perjuangan, memberi penguatan dan semangat yang menyala-nyala.”Seluruh Ranting, PAC dan Relawan dari dapil 4 pada tanggal 27 Nopember nanti jangan lupa untuk datang ke TPS memilih dan memenangkan Bupati Pati Wahyu Indriyanto dan Wakil Bupati Suharyono. Gubernur Jawa Tengah Andika Perkasa dan Wakil Gubernur Hendrar Prihadi,”jelasnya
Ketua DPC PDI-Perjuangan Ali Badrudin, juga sebagai Ketua DPRD Kabupaten Pati, menyampaikan, semua pengurus Partai ditingkat Ranting, Anak Ranting, PAC, DPC dan Relawan dihadirkan disini adalah dalam rangka untuk memenangkan Bupati Pati Wahyu Indriyanto dan Wakil Bupati Suharyono. Gubernur Jawa Tengah Andika Perkasa dan Wakil Gubernur Hendrar Prihadi
“Oleh karena itu, semua kader Partai harus iklas, tegak lurus sesuai apa yang telah diperintahkan oleh Ketua Umum PDI-P Ibu Megawati Soekarno Putri,”katanya
Konsolidasi
ini menunjukkan keseriusan PDI-Perjuangan dalam mengorganisir dan memobilisasi
dukungan. yang solid dan koordinasi yang baik, mereka yakin bisa meraih kemenangan
di Pilgub dan Pilbup 2024.(Dik)