Aktivitas TPI Juwana Unit II Mulai menggeliat

H.Tri Widodo,Sp Kepala TPI Juwana Unit II

SeputarPati.Com- Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Juwana Unit II Kabupaten Pati, Jawa Tengah, mulai menggeliat dengan adanya sejumlah kapal nelayan yang  mulai membongkar hasil tangkapan ikan.

Kepala TPI Juwana Unit II Tri Widodo, Sp mengatakan, bahwa terhitung mulai bulan Januari 2021 sampai bulan Agustus ini kalau tidak ada pandemi covid-19 dan di daerah Papua itu dingin seharusnya pada bulan Agustus sudah ada kapal penampung, seperti pada tahun lalu ada 172 kapal. Tetapi untuk bulan Agustus ini hanya ada 60 kapal, jadi sekitar 30 % .

“Untuk bulan September pada minggu pertama ada perkembangan sudah ada tangkapan di TPI dalam minggu pertama sekitar 19 kapal. Seharusnya kalau dibandingkan tahun lalu ada 30 – 40 kapal, target kita yang tercapai baru 40 % dibanding tahun lalu mengalalmi penurunan selisih 15%, seharusnya bisa 50% tapi pendukung externalnya tidak memadai,” jelas Tri Widodo

Tri Widodo mengungkapkan, tetap optimis kalau didukung dengan upaya-upaya yaitu.”kita meningkatkan kinerja dalam hal ini  menarik pedagang, para nelayan untuk melelangkan lebih banyak serta memberi motivasi pada pengurus giat melelangkan ikan lebih banyak di TPI Juwana ini,” Imbuhnya..(Dik)




Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak