![]() |
Kepala Desa Ngening melantik kaur perencanaan |
SeputarPati.Com - Bertempat di Aula Kantor Balai Desa Ngening Kecamatan Batangan, Kabupaten Pati, Jum’at pagi (4/12), Kades Ngening telah melantik Kepala Urusan Perencanaan. Acara Pengambilan Sumpah Janji dan Pelantikan Perangkat Desa yang dimulai pukul 09.00 WIB berlangsung hikmat.
Hadir dalam acara tersebut, Camat Batangan Subono, SH.MM, Danramil Batangan Kapten Chb.Wasis, Kapolsek IPTU Sukarno, tokoh masyarakat, ketua BPD beserta anggota, pemuda karang taruna serta ketua RT/RW.
Dalam sambutanya Camat Batangan Subono, menyampaikan terima kasih kepada panitia yang telah bekerja dari awal sampai akhir yang ditandai dengan pelantikan perangkat desa.”Khusus untuk panitia saya ucapkan terima kasih yang luar biasa karena berkat kerja keras sehingga acara ini bisa terlaksana dengan lancar dan aman,”ucapnya
Lebih lanjut Camat mengatakan, bahwa setelah dilantik mulai hari ini, kemarin dengan sekarang sudah beda, sehingga dalam setiap tingkah laku serta perbuatan hendaknya bisa memberi tauladan yang baik pada masyarakat.”Selamat atas dilantiknya saudara Sony Setiawan sebagai Kaur Perencanaan di Pemerintahan Desa Ngening. Semoga dapat menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya,”tegasnya.
Sementara itu, Kepala Desa Ngening Sunandar dalam sambutanya mengucapkan selamat dan sukses, diharapkan perangkat
desa yang telah dilantik dapat menjalankan tugas dengan penuh rasa
tanggungjawab. “Saya ucapkan selamat bergabung, semoga amanah dan bermanfaat
buat pemerintahan desa dan juga bagi masyarakat,”katanya. (Dik)