M.Aslam Raga Ananta Jati Resmi Dilantik Sebagai Kaur Keuangan Desa Sumbersari

Seputarpati.com- Kepala Urusan Keuangan Desa Sumbersari  Kecamatan Kayen Kabupaten Pati resmi dilantik. Pelaksanaan pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan dilaksanakan di pendopo kantor Desa Sumbersari, Jum’at (15/11/2024) siang.

Pelantikan Kaur Keuangan tersebut secara langsung dilakukan oleh Kepala Desa Sumbersari Kusaeri, yang disaksikan oleh Forkopimcam Kayen.

Kepala Desa Sumbersari Kusaeri  dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat kepada M.Aslam Raga Ananta Jati sebagai Kaur Keuangan yang baru.”Semoga dengan diisinya jabatan kaur keuangan ini, dapat meningkatkan akselerasi pelaksanaan administrasi Pemerintah Desa Sumbersari khususnya di bidang penatausahaan keuangan desa,”jelasnya. 

Dalam sambutanya Camat Kayen Tri Wijanarko, SSTP.M.H, mengatakan kepada Kaur Keuangan yang baru dilantik, mohon untuk diperhatikan yaitu jalankan aturan pokok fungsi serta tanggung jawab dengan sebaik-baiknya.”Kami berharap segera untuk menempatkan diri bekerja dengan sebaik-baiknya untuk melayani masyarakat,”ujarnya.

Lebih lanjut  Camat Kayen menambahkan, fungsi dari pemerintah desa adalah menjalankan roda pemerintahan yang ada di desa, pembangunan desa, pembinaan kemasyarakatan , pemberdayaan masyarakat  dan tanggap darurat terhadap bencana.

“Kegiatan-kegitan itu bisa terlaksana dengan baik jika adanya kolaborasi dan sinergitas antara pemerintah desa dengan lembaga-lembaga desa serta stok holder yang terkait, dan kami atas nama pemerintah kecamatan forkompincam mengucapkan selamat kepada M.Aslam Raga Ananta Jati sebagai Kaur Keuangan yang baru dilantik, semoga pelantikan ini membawa keberkahan dan manfaat,”tutur camat Tri Wijanarko. (Dik)

 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak