SeputarPati.Com-Di tengah Masa pandemi Covid 19, usaha kerajinan logam ternyata masih tetap bertahan ,salah satunya yaitu UD Karya Bersama Logam, milik H.Suwawi, yang berada di Desa Bajo Kecamatan Juana Kabupaten Pati Jawa Tengah
Usaha yang digelutinya sejak tahun 1992 ini berhasil bertahan berkat keuletan dan kegigihan istrinya dalam mempertahankan usahanya, dengan memanfaatkan ketrampilan yang dimilikinya, akhirnya berhasil banjir pesanan mulai mengalir sedikit demi sedikit, sehingga usahanya tetap bertahan bahkan bisa mempekerjakan warga sekitarnya ada 14 karyawan
H.Suwawi didamping istri tetap semangat dan gigih untuk bangkit agar usahanya bertambah maju dan mengembangkan kreasi, motif yang lebih menarik Dalam proses pengerjaan sendiri, para karyawanya memang sangat ekstra hati-hati untuk membentuk motif sesuai pesanan agar hasilnya benar-benar berkwalitas.
Karya
kerajinan logam yang dibuat meliputi hiasan dekoratif outdoor maupun indoor
untuk komponen mebel sesuai pesanan. Sampai saat ini pemasarannya menembus
wilayah Jawa Tengah, Surabaya dan Bali ada juga yang langsung diambil sales. (Red)