SeputarPati.Com-Bupati Pati Haryanto, menyerahkan bantuan kepada Musholla An-nur di desa Metaraman Kecamatan Margorejo, Jum’at (8/7/2022). Turut mendampingi Bupati, Amari selaku perwakilan dari Baznas, Kepala Sat Pol PP Sugiyono, Asisten Pemerintahan Setda, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Winarto, Plt DPUTR Kabupaten Pati dan Kepala desa Metaraman Sugiyanto
Bupati Haryanto, dalam kesempatan itu mengatakan bahwa pagi ini bersama rombongan melaksanakan sholat subuh berjamaah yang selalu dilakukan dibeberapa tempat, karena ini merupakan bagian daripada memakmurkan masjid, musholla
“Bantuan
dana dari
Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Pati, ini merupakan
implementasi sebagai bentuk kepedulian yang tujuannya untuk membantu dibidang
keagamaan, pendidikan, bedah rumah dan lainya, semoga adanya bantuan bisa
bermanfaat, untuk menyempurnakan tempat ibadah serta dapat digunakan masyarakat untuk menjalankan ibadah,”jelas
Bupati. (Dik)