Puluhan Ruko Di Desa Tambahmulyo Jakenan Belum ada Perdesnya

Kades Tambahmulyo, Eka Kurnia Sejati

SeputarPati.Com – Sekitar tiga puluh ruko yang dibangun menempati lahan aset desa, milik Pemerintah Desa Tambahmulyo diduga belum ada perdesnya

Kepala Desa Tambahmulyo, Eka Kurnia Sejati mengatakan, setelah dilantik menjadi Kepala Desa dan masuk kerja dimintai tanda tangan berkaitan dengan retribusi ruko-ruko yang berada didesa

“Selanjutnya saya bertanya kepada perangkat ternyata memang tidak ada perdes, setelah itu ada aduan dari warga bahwa untuk menyewa atau membeli ruko tersebut lewat salah satu oknum di Pemerintahan Desa, dengan nilai 30 juta untuk satu ruko dan saya coba mencari data di PAD desa ternyata desa tidak mendapat apa-apa, kemudian biar permasalahan jelas langsung saya undang semuanya dengan menggelar Musdes dan menurut keterangan dari BPD belum ada perdesnya,”jelas Eka Kurnia saat ditemui di Kantornya, Selasa (23/02/21).

Lebih lanjut Eka Kunia Sejati menjelaskan, meskipun bangunan itu berada didepan bengkok kepala desa dan kepala desa yang dulu membolehkan tapi jika tidak ada peraturan desa yang jelas bisa dikatakan menempati bangunan liar.

“Untuk periode tahun ini, saya akan buat peraturan, saya tata kembali supaya ruko-ruko yang ada nantinya bisa disewakan langsung oleh BUMDes desa Tambahmulyo. Oleh karena itu demi kebaikan, bangunan tersebut tetep kita tata kembali dengan harga yang murah agar bisa digunakan untuk usaha,”tuturnya.

Eka menambahkan, bagi warga yang sudah puluhan tahun menempati disini tetap diprioritaskan, hal itu dilakukan agar pemberdayaan ekonomi masyarakat di desa Tambahmulyo lebih baik dan sejahtera. (Red)

 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak